5 DESTINASI WISATA PETUALANGAN DI INDONESIA

Indonesia memiliki tempat wisata petualangan yang sangat menarik dan indah. Karena keindahannya itu World Travel Awards menobatkan Indonesia sebagai Destinasi Wisata Petualangan Terkemuka di Asia tahun 2024.  Maka tak heran banyak sekali wisatawan mancanegara mengunjungi Indonesia untuk menjelajahi alamnya.

Cocok sekali untuk kamu para traveler yang suka dengan kegiatan wisata yang menantang dan mengeksplor keindahan alamnya. Ada banyak rekomendasi tempat wisata terbaik di Indonesia yang bisa dikunjungi oleh para petualang untuk liburan akhir tahun ini. Semuanya menawarkan pesona dan pengalaman yang berbeda-beda. Kali ini saya akan membahas wisata petualangan di Indonesia yang ada di darat.

wisata petualangan dengan brimo dari bri


5 Rekomendasi Tempat Wisata Di Indonesia Untuk Para Petualang

1. Gua Jomblang

Di mulai dari Pulau Jawa, ada Gua Jomblang yang letaknya ada di kawasan Gunung Kidul, Yogyakarta. Gua Jomblang menawarkan pengalaman menyusuri gua vertikal dengan hutan purba rapat di dasar guanya. Pemandangan alam yang sangat menarik. 

Gua yang memiliki mulut gua seluas 50 meter ini, memiliki lorong sepanjang 300 m yang banyak dihiasi dengan ornamen gua yang indah. Lorong ini juga yang akan membawa para petualang ke Gua Grubug, tempat untuk melihat cahaya matahari yang sangat indah. Inilah salah  satu pusat keindahan Gua Jomblang.

2. Taman Nasional Komodo

Rekomendasi wisata petualangan di Indonesia berikutnya adalah Taman Nasional Komodo. Lokasinya berada berada di Flores, Nusa Tenggara Timur. Taman Nasional Komodo adalah tempat habitat Komodo yang hampir punah dan hanya ada satu-satunya di dunia yaitu di Indonesia. 

Pengunjung bisa melihat puluhan atau ratusan Komodo ketika mereka keluar dari tempatnya. Para pengunjung dapat berfoto dari jarak jauh dengan salah satu keajaiban dunia ini. Tentunya akan ditemani oleh ranger atau guide Taman Nasional Komodo untuk menjaga keamanan dan keselamatan para pengunjung.

3. Kawah Ijen

Siapa yang tak mengenal Kawah Ijen? Tidak hanya Indonesia tapi juga wisatawan mancanegara. Karena Kawah Ijen memiliki keajaiban alam yaitu mengeluarkan blue fire. Keajaiaban dunia ini hanya ada dua di dunia yaitu Islandia dan Indonesia. Kawah Ijen terletak di dataran tinggi dan sampai saat ini kawahnya yang memiliki luas 134 km persegi ini masih aktif.

Tempat ini benar-benar cocok menjadi wisata petualangan yang sangat menarik. Keindahan dan kelangkaannya di dunia membuatnya menjadi salah satu wisata petualangan populer di dunia.

4. Tanjung Puting

Tahun 2013 saya mengunjungi Tanjung Puting masih cukup sepi, sekarang banyak sekali wisatawan yang berlomba-lomba mengunjungi destinasi wisata petualangan ini. Selain dapat bercengkrama dengan alam, menyusuri sungai, melihat satwa liar, melihat orang utan, tidur di atas kapal klotok di tengah sungai akan memberikan pengalaman luar biasa bagi para wisatawan.

Dari atas klotok itu kita bisa melihat beberapa satwa liar seperti buaya di sungai yang kita lewati. Atau binatang kunang-kunang yang jumlah ratusan bahkan ribuan pada malam hari.

5. Gunung Tambora 

Rekomendasi wisata petualangan di Indonesia lainnya adalah Gunung Tambora atau dikenal juga dengan nama Gunung Tombom yaitu gunung stratovolcano aktif yang berada di Pulau Sumbawa. Saat ini Gunung Tambora memiliki ketinggian kurang lebih 2.851 mdpl. 

Dengan memiliki lubang kerucut vulkanik dengan diameter 60 kilometer, gunung ini masih sering memuntahkan lava. Puncak letusannya tahun 1815 berdampak sampai ke negara-negara Eropa. Hasil letusannya membentuk sebuah kaldera dengan panjang 6-7 km dengan kedalaman 700 m. Selama menjelajah gunung ini, kamu akan merasakan getaran bumi yang cukup kencang akibat dari kawahnya yang kambuh. Benar-benar petualangan alam yang sangat menarik.

Itu dia lima rekomendasi wisata petualangan di Indonesia yang sangat menarik. Untuk traveling menuju destinasi wisata tersebut kamu dapat menggunakan kereta api, kapal laut, atau menggunakan pesawat. Saya biasanya kalau sudah urusan beli atau bayar tiket untuk traveling menggunakan aplikasi BRImo dari BRI. Termasuk membeli tiket pesawat untuk menuju destinasi wisata petualangan di atas.

Cara Membeli Tiket Traveling Ke Destinasi Wisata Petualangan

Aplikasi #BRImo dari BRI yang #BRImoMudahSerbaBisa ini benar-benar membantu buat siapapun yang ingin membeli tiket untuk traveling kemanapun menjadi lebih mudah. Bisa kapanpun dan dimanapun. Berikut adalah cara belinya.

cara beli wisata petualangan dengan BRImo


1. Tiket kereta api

  • Unduh dan lakukan pendaftaran jika belum memiliki aplikasi #BRimo
  • Buka aplikasi BRImo, pilih menu lainnya
  • Pilih menu Travel, pilih Kereta Api
  • Pilih tanggal keberangkatan 
  • Isi data penumpang yang diminta dengan benar
  • Pilih kursi tersedia
  • Pastikan data sudah benar dan lakukan pembayaran
  • Gunakan promo cashback yang tersedia, untuk harga yang lebih hemat
  • Klik Bayar
  • Tiket perjalanan elektronik akan dikirimkan ke email terdaftar

2. Tiket Whoosh

  • Buka aplikasi #BRImo 
  • Pilih Travel, pilih Tiket Kereta Api Whoosh
  • Isi stasiun keberangkatan dan tujuan, tanggal keberangkatan
  • Pilih jadwal kereta sesuai dengan kebutuhan
  • Isi data penumpang dengan benar dan pilih kursi
  • Klik menu Bayar dan konfirmasi data pembelian
  • Masukkan nomor PIN
  • Transaksi berhasil
  • Tiket kereta cepat Whoosh akan dikirimkan ke email yg terdaftar di akun KCIC

3. Tiket Bus

  • Masuk ke aplikasi BRImo
  • Pilih Setor & Tarik Tunai
  • Pilih Menu Travel
  • Pilih Bus & Shuttle
  • Isi data keberangkatan bus & shuttle
  • Pilih jadwal keberangkatan yang tersedia
  • Lengkapi data penumpang dengan benar dan pilih kursi yang diinginkan
  • Lakukan konfirmasi transaksi
  • Masukan nomor PIN dan transaksi berhasil

4. Tiket Pesawat 

  • Login ke aplikasi BRImo
  • Pilih fitur Lifestyle
  • Pilih Travel lalu Pesawat
  • Pilih Rute, Tanggal, Jumlah Penumpang dan Kelas Penerbangan
  • Pilih penerbangan yang diinginkan
  • Lengkapi Data Pemesan dan Penumpang dengan benar
  • Konfirmasi transaksi dengan memasukkan nomor PIN
  • Tiket pesawat akan dikirimkan ke email yang didaftarkan

Sangat mudah bukan cara pembelian tiket traveling dengan menggunakan aplikasi BRImo? Selain mudah, pembelian di aplikasi #BRImoMudahSerbaBisa ini, ada banyak promo. Pastinya bakal jauh lebih hemat. 

Apalagi saat ini BRI sedang mengadakan program  loyalti untuk para nasabah setianya di seluruh Indonesia. Yaitu program loyalti BRI FSTVL 2024 #BRImoFSTVL yang #BerlimpahHadiah Jadi selain mendapatkan harga tiket traveling lebih murah, juga berkesempatan mendapatkan berbagai hadiah yang wah.

Membeli Tiket Traveling Dengan BRImo Pada Program Loyalti BRI FSTVL 2024, Berkesempatan Mendapatkan BMW

Dalam program loyalti #BRImoFSTVL yang #BerlimpahHadiah ini, ada banyak hadiah menarik yang ditawarkan. Seperti 100.000 hadiah langsung dari BRI dalam BRI FSTVL 2024 ini dan juga hadiah-hadiah keren dan mewah berupa mobil BMW 520i M Sport, mobil Hyundai Creta Alpha, HP, emas, dan motor Vespa Primavera, dan hadiah menarik lainnya. Jangan lewatkan juga hadiah menarik lainnya yaitu berupa hadiah mingguan di Friday Deals.

beli tiket wisata petualangan dengan BRimo


Program loyalti ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada seluruh nasabah setia BRI yang terus menerus meningkatkan saldo serta memperbanyak transaksinya dengan menggunakan produk BRI seperti BRImo, Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI. Program loyalti yang bertabur hadiah ini berlangsung dari 1 Oktober 2024 sampai dengan 31 Maret 2025. 

Dalam program loyalti #BRImoFSTVL yang #BerlimpahHadiah ini, akan ada dua program yang akan BRI berikan kepada seluruh nasabahnya, yaitu 

1.  Undian Berhadiah

Program loyalti ini akan diberikan kepada seluruh nasabah Tabungan BRI dalam bentuk undian berhadiah. Program ini diambil berdasarkan dari rata-rata saldo dan nominal BRI Poin yang dimiliki oleh masing-masing nasabah selama program berjalan.

2.   Direct Gift (Redeem BRIPoin)

Untuk program Direct Gift akan diberikan kepada nasabah Tabungan BRI baik BritAma maupun Simpedes, pengguna e-banking seperti BRImo, Qlola Internet Banking, dan juga ATM, Kartu Debit, serta Kartu Kredit BRI. Semua nasabah yang menggunakan produk BRI di atas akan mendapatkan reward berupa BRIPoin untuk setiap transaksi yang dilakukan selama program berjalan.

Untuk mendapatkan kesempatan sebagai pemenang hadiah dalam program #BRImoFSTVL ini, maka terus tingkatkan saldo tabungan dan transaksi kamu dengan menggunakan aplikasi #BRImo atau produk BRI lainnya. Semakin banyak transaksi yang kamu dilakukan, maka akan semakin besar kesempatan kamu untuk memenangkan berbagai undian hadiah-hadiah menarik di atas.

Beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengumpulkan poin dalam program loyalti BRImo FSTVL 2024 ini, diantaranya membuka rekening baru, dan download aplikasi BRImo. Melakukan transaksi dengan menggunakan QRIS sebanyak mungkin,  top-up pulsa dan paket data melalui aplikasi #BRImo yang #BRImoMudahSerbaBisa dan membuka tabungan emas, atau membayar transaksi apapun dengan menggunakan kartu kredit BRI.

Untuk informasi detail mengenai ketentuan program loyalti BRImo FSTVL 2024 #BRImoFSTVL yang #BerlimpahHadiah ini, kamu dapat mengunjungi website resmi BRI dan pastikan kamu memahami semua ketentuannya.

Buat kamu nasabah BRI dan belum menggunakan aplikasi BRImo, yuk download aplikasinya sekarang juga, perbanyak saldo dan transaksi keuangan kamu dengan aplikasi BRImo dan dapatkan peluang untuk  mendapatkan hadiah yang super keren di atas. Siapa tahu kamu menjadi salah satu nasabah yang beruntung untuk mendapatkan hadiah-hadiah mewah di atas.

16 Coment

  1. Dari 5 destinasi yang disebutkan aku baru ke Tanjung Puting dan TN Komodo. Dan aku tuh masih ada janji ke diri sendiri untuk balik lagi ke Tanjung Puting. Sesuka itu dengan pengalaman dulu menyusuri Sekonyer dan tidur di atas klotok dengan penerangan kunang-kunang. Pengalaman yang magis dan luar biasa indah.

    Nah, kalau nanti ada kesempatan balik lagi ke sana, atau menjajal ke 3 destinasi lainnya (paling penasaran ke Kawah Ijen sih) udah gampang banget ya, bisa beli tiket transportasinya lewat BRImo. Sangat praktis dan efekif, yeaaayQ

    BalasHapus
  2. Bagus-bagus nih rekomendasi destinasinya. Baru Taman Nasional Komodo saja yang sudah saya kunjungi. Yang lainnya belum.

    BRImo emang keren banget! Bisa beli tiket kereta, pesawat, atau bus langsung dari aplikasi, tanpa perlu ribet. Apalagi ada promo-promo yang bisa bikin lebih hemat dan caranya juga gampang banget. Super praktis buat yang suka traveling tanpa repot!

    BalasHapus
  3. Sekian tahun silam, aku ke Banyuwangi ama teman², tapi kami juga ajak anak² yg masih balita

    Pengeeennn banget ke Kawah Ijen, cuma ntar nih bocil pegimana yak🤸❤️

    jadinya sampai hari ini blum check listed utk kawah ijen ini.

    moga² ada rezeki bs plesiiirr ke sana suatu hari nanti.

    BalasHapus
  4. Aku pengen ke Kawah Ijen nih. Selama hidup 30+ tahun belum pernah ke sanaaa. Pengen traveling ke tempat2 lain juga. Alhamdulillah yaaa sekarang bisa beli tiket bis, kereta, dan pesawat via aplikasi BRImo.

    BalasHapus
  5. Dari semuanya, satupun ga ada yang pernah kukunjungi, heuheuheu. Sedih sih, kadang kalo ngobrol sama blogger traveler, aku doang yang belum pernah jalan-jalan jauh sama sekali. Tapi yaaa, Insya Allah deh, minimal sekali seumur hidup akupengen main ke Taman nasional Komodo. Penasaran ama hewan asli Indonesia tuh bentukan aslinya macem gimana.

    BalasHapus
  6. Kelima rekomendasi wisata alam yang mba sarankan, menarik semua. Aku tuh cuma baru kesatu tempat Tanjung Puting. Taman Nasional Komodo udah ada di wishlist akan tetapi belum ada waktu buat wujudkan.

    Semoga saja 2025 bisa jelajah minimal 3 destinasi yang mba sebutkan karena Indonesia beneran indah banget. Semoga saja traveller pun berwisata sambil jaga kebersihan lingkungan 😇.

    BalasHapus
  7. Lokasi menyenangkan nih di Indonesia bisa menikmati keindahan alam. Apalagi ke sananya juga mudah transportasinya ya bisa pakai pesawat yang tiketnya bisa dibeli di BRImo

    BalasHapus
  8. Dari semua list itu, Tambora yang paling ingin datang. Semoga ada rejeki semuanya, waktu dompet dan kesehatan. Thanks to BRI karena dengan adanya aplikasi BRImo akan lebih mudah dan nyaman untuk mendapatkan kebutuhan traveling, apalagi banyak promonya.

    BalasHapus
  9. Fiturnya BRImo ternyata Makin bertambah nih. nggak hanya transfer atau terima uang saja. tapi sekarang bisa beli tiket perjalanan juga. jadi harus banyak-banyak nabung nih di brimo

    BalasHapus
  10. Aku baru tahu Gua Jomblang ini, padahal Gunungsari Kidul dan kota tempat aku tinggal terbilang dekat...

    BalasHapus
  11. Dari 5 destinasi wisata yang disebutkan pada artikel, rasanya belum semuanya saya datangi wkwkwkwkw, padahal dulu saya termasuk cukup rutin mampir ke Jogja tapi belum pernah melipir ke Gua Jomblang. Eh, selain Gua Jomblang, wisata Jeep Merapi juga cocok masuk ke list. Nikmat banget adrenalin dibuat sama para supir Jeep yang nekat balap2an di jalur sempit ala gunung merapi. Next jika ada kesempatan saya pengen sih ke Gua Jomblang, Taman Wisata Pulau Komodo atau Gunung Tambora. Beli tiketnya pasti bakal lewat Brimo!

    BalasHapus
  12. destinasi alam di Indonesia banyak banget, bangga pastinya kalau Indonesia dipercaya dengan penghargaan ini.
    aku yang penasaran sama tanjung Puting, sampe sekarang belum kesampaian kesana, denger dari cerita temen aku aja kalau seseru itu explore Kalimantan
    Pulau Komodo juga cakep banget, aku suka alamnya, nggak nyangka waktu itu bisa kesana
    pengen explore seluruh Indonesia maunya, semoga kesampaian

    BalasHapus
  13. Ah, Indonesia itu kaya ya
    Banyak sekali destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi
    Mulai dari wisata alam, wisata budaya, wisata sejarah, hingga wisata petualangan seperti ini
    Aku berharap, someday bisa mencicipi wisata petualangan, pengen ke Pulau Komodo

    BalasHapus
  14. Aduh mau banget ih bertualang ke tempat-tempat yang disebutkan. Aamiin, nanti kalo anak-anak sudah besar semua, ada rezeki, dan ada umur, kepengen ke sana. Untuk sekarang, masih di seputar Bandung aja. Btw, keren ya BRImo ini. Banyak fiturnya. Bisa digunakan banyak kalangan, termasuk untuk para pertualang karena bisa mengakomodasi kebutuhan traveling. Vouchernya banyak promonya.

    BalasHapus
  15. Aduh mau banget ih bertualang ke tempat-tempat yang disebutkan. Aamiin, nanti kalo anak-anak sudah besar semua, ada rezeki, dan ada umur, kepengen ke sana. Untuk sekarang, masih di seputar Bandung aja. Btw, keren ya BRImo ini. Banyak fiturnya. Bisa digunakan banyak kalangan, termasuk untuk para pertualang karena bisa mengakomodasi kebutuhan traveling. Vouchernya banyak promonya.

    BalasHapus
  16. Dari lima destinasi ini, aku hanya pernah ke Kawah Ijen, mainku kurang jauh nih hehe ternyata bisa bwli tiket, serta booking hotel lewat aplikasi BRImo yaa praktis dan murah harganya karena banyak promo

    BalasHapus

Silakan tinggalkan komentar yang baik dan sopan, karena apa yang anda tulis di blog ini akan menjadi doa bagi anda juga, terima kasih.